5 Laptop Gaming terbaik 2015 harga 6 jutaan dengan processor i5

Berbicara mengenai laptop gamming, pasti yang perlu jadi pertimbangan adalah GPU (Graphic Processing Unit) diikuti oleh Processor, RAM, Hardisk dan komponen lainnya. Dengan processor yang minimun namun cukup untuk memnuhi minimum requirement ditambah dengan VGA yang tangguh pasti bermain game akan terasa lebih nyaman dibanding dengan processor tinggi namun VGA yang rendah. Berikut ini beberapa Laptop yang cocok untuk bermain game dengan processor intel i5 yang patut untuk dijadikan pertimbangan bagi anda yang ingin membeli laptop gamming dengan harga 6 jutaan :

1. Asus A455LD-WX101D
Brand Asus memang sudah terkenal dengan kualitas yang bagus untuk produk laptopnya. Laptop dengan varian ini memiliki Processor Intel Core i5 4210UM dengan kecepatan1.7Ghz, RAM 4GB, HDD 500GB VGA yang digunakan adalah nVidia GT820M 2GB yang sangat cocok untuk multimedia dan game dengan grafik tinggi. Dengan ukuran layar 14" Wide Crystal LED. Laptop ini sangat cocok bagi anda yang senang bermain game desktop dengan kualitas grafik yang baik. Untuk jenis ini, dibandrol dengan harga berkisar antara Rp 6.699.000 hingga Rp 6.990.000. 

2. Acer Aspire E5-471G
Merek dagang ini memang sudah terkenal di Indonesia. Dengan harga yang relatif lebih murah Acer dapat memberikan produk dengan spesifikasi yang sama dengan merek yang lain. Acer Aspire E5-471G ini memiliki spesifikasi hampir sama dengan Asus A455LD-WX101D. Memiliki processor Intel Core i5 4210U 1.7Ghz, layar 14 inch dengan teknologi HD Acer Cine Crystal, RAM 4GB, dan Penyimpanan 500GB, serta dibalut dengan VGA Nvidia Geforce GT 820M 2GB. Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 6.500.000 hingga Rp 6.800.000. 

3. HP Pavilion 14-N037TX
Produsen asal negri paman sam ini mengeluarkan Laptop dengan spesifikasi yang mempuni namun dengan harga relatif terjangkau. HP Pavilion 14-N037TX memiliki prosesor Intel Core i5-4200U, dengan memory ram 4GB DDR3. Media penyimpanan yang disediakan cukub besar yaitu 750GB. VGA menggunakan AMD RADEON 8670M 2GB. Harga yang dibandrol berkisar Rp. 6.900.000.

4. Lenovo Z40-70-6173
Selain membuat produk smartphone, Lenovo juga sangat baik dalam pembuatan Laptop. Produsen asal china ini memiliki kualitas yang baik dalam produk - produk yang dibuatnya. untuk varian ini dibandrol dengan harga sekitar Rp 6.790.000. Laptop ini menggunakan processor Core i5 4210U 1.7Ghz, RAM 4GB DDR3, HDD 500GB, Layar LED 14” WXGA dan VGA Nvidia GT820 2GB. Untuk Varian dengan penyimpanan 1 TB, laptop ini berbeda sekitar 500 ribu dengan versi yang 500GB.

5. Toshiba Satellite C40-AS22W1
Toshiba bergerak di bidang multiproduk. Hampir setiap barang elektronik dapat dibuatnya. salah satunya adalah Laptop. Untuk masalah laptop, Toshiba Satellite C40-AS22W1 pilihan baik bagi anda yang ingin memiliki laptop dengan performa baik dengan harga yang ditawarkan berkisar Rp 6.600.000. Varian ini memiliki processor Intel Core i5 4200 1.6 Ghz, RAM 4GB, HDD 750GB, dan VGA nVidia GT710-2GB.

Comments

Popular Posts