Perbedaan Jaringan 3G dan 4G

Saat ini beberapa provider di indonesia berlomba untuk memersiapkan jaringan 4G yang mungkin bentar lagi dapat di komersilkan. tapi tahukan anda apa yang dimaksud dengan 3G atau 4G ?? dan apa perbedaannya??? berikut sedikit penjelasannya



Untuk mengetahaui perbedaan antara jaringan 3G dan 4G pertama anda harus tau dulu apa yang dimaksud dengan huruf "G" itu sendiri. "G" singkatan dari Generasi, yang berkaitan dengan kecepatan transmisi data.jadi maksud dari 3G adalah generasi ketiga dan 4G adalah generasi ke empat. berikut sejarah perkembangannya

  1. Pertama ada 1G - Original analog cellular for voice (AMPS, NMT, TACS) dengan kecepatan 14.4 kbps
  2. berkembang menjadi 2G - Digital narrowband circuit data (TDMA, CDMA) dengan kecepatan 9-14.4 kbps
  3. selanjutnya 2.5G - Packet data onto a 2G network (GPRS, EDGE) dengan kecepatan 20-40 kpbs
  4. lalu 3G - Digital broadband packet data (CDMA, EV-DO, UMTS, EDGE) dengan kecepatan 500-700 kbps , yang saat ini masih kita gunakan.
  5. berkembang lagi menjadi 3.5G - Replacement for EDGE is HSPA 1-3 mbps and HSDPA dengan kecepatan dapat mencapai 7.2Mbps, saat ini jaringan 3,5G adalah jaringan tercepat yang paling banyak digunakan di indonesia.
  6. lanjut ke 4G - Digital broadband packet data all IP (Wi-Fi, WIMAX, LTE) 
  7. dan terakhir ada 5G - Gigabit per second mungkin dalam beberapa tahun kedepan baru bisa di gunakan. 

Perkembangan teknologi wireless

Generasi pertama : hampir seluruh sistem pada generasi ini merupakan sistem analog dengan kecepatan rendah (low-speed) dan suara sebagai objek utama. Contoh: NMT (Nordic Mobile Telephone) dan AMPS (Analog Mobile Phone System).

Generasi kedua : dijadikan standar komersial dengan format digital, kecepatan rendah - menengah. Contoh: GSM dan CDMA2000 1xRTT.

Generasi ketiga : digital, mampu mentransfer data dengan kecepatan tinggi (high-speed) dan aplikasi multimedia, untuk pita lebar (broadband). Contoh: W-CDMA (atau dikenal juga dengan UMTS) dan CDMA2000 1xEV-DO.

Antara generasi kedua dan generasi ketiga, sering disisipkan Generasi 2,5 yaitu digital, kecepatan menengah (hingga 150 Kbps). Teknologi yang masuk kategori 2,5 G adalah layanan berbasis data seperti GPRS (General Packet Radio Service) dan EDGE (Enhance Data rate for GSM Evolution) pada domain GSM dan PDN (Packet Data Network) pada domain CDMA.

4G merupakan pengembangan dari teknologi 3G. Nama resmi dari teknologi 4G ini menurut IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) adalah "3G and beyond". Sebelum 4G, High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA) yang kadangkala disebut sebagai teknologi 3,5G telah dikembangkan oleh WCDMA sama seperti EV-DO mengembangkan CDMA2000. HSDPA adalah sebuah protokol telepon genggam yang memberikan jalur evolusi untuk jaringan Universal Mobile Telecommunications System (UMTS) yang akan dapat memberikan kapasitas data yang lebih besar (sampai 14,4 Mbit/detik arah turun).



Perbedaan teknologi 3G dan 4G

1. Generasi Ketiga (3G) 

Antara tahun 2001 sampai 2003, EVDO Rev 0 pada CDMA2000 dan UMTS pada GSM pertama yang merupakan cikal bakal generasi ke tiga (3G) diperkenalkan. Tapi ini bukan berarti GPRS telah mati. Justru saat itu muncul EDGE – Enhanced Data - rates for GSM Evolution – ini diharapkan akan menjadi pengganti GPRS yang baik, karena tidak perlu mengupgrade hardware secara ekstrem dan tidak terlalu banyak mengeluarkan biaya. dengan EDGE anda sudah dapat merasakan kecepatan dua kali lebih cepat daripada GPRS akan tetapi tetap saja masih kurang cepat dari 3G.

EDGE (Enhanced Data for Global Evolution) : teknologi perkembangan dari GSM, rata-rata memiliki kecepatan 3kali dari kecepatan GPRS. Kecepatan akses EDGE secara teori sekitar 384kbps. Fasilitas yang disediakan EDGE sama seperti GPRS (e-mail, mms, dan browsing).

UMTS (Universal Mobile Telecommunication Service) : perkembangan selanjutnya dari EDGE. UMTS sering disebut generasi ke tiga (3G). Selain menyediakan fasilitas akses internet (e-mail, mms, dan browsing), UMTS juga menyediakan fasilitas video streaming, video conference, dan video calling*). Secara teori kecepatan akses UMTS sekitar 480kbps.

2. 3.5G (Generasi antara 3G dan 4G )

HSDPA (High Speed Downlink Packet Access) merupakan perkembangan akses data selanjutnya dari 3G. HSDPA sering disebut dengan generasi 3.5 (3.5G) karena HSDPA masih berjalan pada platform 3G. Secara teori kecepatan akses data HSDPA sama seperti 480kbps, tapi pastinya HSDPA lebih cepat lah. Kalau gak lebih cepat apa gunanya menciptakan HSDPA. Semakin baru tekonologi pastinya semakin bagus.

Setelah beberapa tahun, CDMA 2000 mengupgrade teknologi jaringan evdo mereka. menjadi EVDO rev A. teknologi ini memiliki kecepatan 10 kali lebih cepat dari evdo rev 0. Juga UMTS yang menguprade teknologi mereka ke HSDPA dan HSUPA. inilah yang dinamakan 3.5G

3. Generasi ke-empat (4G)

4G yang digadang gadang 500 kali lebih cepat daripada CDMA2000 dapat memberikan kecepatan hingga 1Gbps jika anda di rumah atau 100Mbps ketika anda bepergian. Bayangkan dengan kecepatan super itu anda dapat dengan mudah mendowload film dengan kualitas HD. Dan dalam waktu yang singkat tentu saja. untuk mendownload film berkapasitas 6GB saja hanya diperlukan waktu 6 Menit. Luar biasa .. mari kita tunggu kedatangan teknologi yang super cepat ini. selain itu ini adalah salahsatu solusi yang paling efektif untuk jaringan internet dipedasaan karena lebih baik menanam 1 menara 4G untuk ber mil-mil jauhnya, daripada dengan menyelimuti sawah-sawah dengan kabel fiber optik.

4G adalah singkatan dari istilah dalam bahasa Inggris: fourth-generation technology. Istilah ini umumnya digunakan mengacu kepada pengembangan teknologi telepon seluler. 4G merupakan pengembangan dari teknologi 3G. Nama resmi dari teknologi 4G ini menurut IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) adalah "3G and beyond".

Teknologi 4G adalah istilah serapan dari bahasa Inggris: fourth-generation technology. Istilah ini umumnya digunakan untuk menjelaskan pengembangan teknologi telepon seluler.

Sistem 4G akan dapat menyediakan solusi IP yang komprehensif dimana suara, data, dan arus multimedia dapat sampai kepada pengguna kapan saja dan dimana saja, pada rata-rata data lebih tinggi dari generasi sebelumnya. Belum ada definisi formal untuk 4G. Bagaimanapun, terdapat beberapa pendapat yang ditujukan untuk 4G, yakni: 4G akan merupakan sistem berbasis IP terintegrasi penuh.

Ini akan dicapai setelah teknologi kabel dan nirkabel dapat dikonversikan dan mampu menghasilkan kecepatan 100Mb/detik dan 1Gb/detik baik dalam maupun luar ruang dengan kualitas premium dan keamanan tinggi. 4G akan menawarkan segala jenis layanan dengan harga yang terjangkau. Setiap handset 4G akan langsung mempunyai nomor IP v6 dilengkapi dengan kemampuan untuk berinteraksi internet telephony yang berbasis Session Initiation Protocol (SIP).

sekian penjelasan tentang perbedaan teknologi 3G dan 4G , semoga dapat bermanfaat bagi anda.

source : 
wikipedia.org
area-teknik.blogspot.com

Comments

  1. ditempat saya jaringan 3g nya masih lemot banget..
    mungkin faktor infrastruktur yg belum memadai
    generasi berikut 4g ya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. semoga ajah dengan adanya 4G ini jadi lebih cepet mas

      Delete
  2. kayaknya masih lama deh nyampai ditempat saya, tapi mesti siap-siap duit nih buat beli modem yang bisa 4G,

    ReplyDelete
    Replies
    1. sekalian beli hp nya juga gan yang support 4G

      Delete
  3. 3G aja udah wuss.. apalagi 4G.. bisa bisa wuss waw.. :)

    ReplyDelete
  4. wnload film berkapasitas 6GB saja hanya diperlukan waktu 6 Menit. Pernyataan ini salah gan
    Silahkan cari tau salah nya di mana, biar banyak baca lagi
    Tks

    ReplyDelete
  5. Teknologi smakin canggih aja ,smoga kita dapat memilah manfat yg baik dan yg buruk dari teknologi itu .

    ReplyDelete
  6. Ambil manfaat yg baik dari kemajuan teknologi,karena pasti ada sisi negatignya juga .

    ReplyDelete

Post a Comment

Silahkan Komentar jika ada pertanyaan atau ingin menambahkan artikel kami, komentar yang anda submit tidak akan langsung muncul karena akan kami moderasi dulu.
silahkan tunggu komentar anda muncul dan balasan dari kami

Popular Posts