Perbedaan Sistem Operasi 32-bit dan 64-bit

Mungkin untuk yang sering install ulang atau juga sering gonta-ganti sistem operasi(OS) tidak asing lagi dengan yang namanya Sistem 32-bit dan 64-bit. 
selain itu juga saat menginstall sebuah software kita harus melihat apakah software tersebut support di 32-bit/64-bit. lalu apa sebenarnya yang dimaksud dengan 32-bit dan 64-bit ? dan apa saja perbedaannya? berikut penjelasannya


Pengertian  Sistem 32-bit dan 64-bit


Istilah “bit” merupakan sebuah satuan data. Komputer 32 bit adalah komputer yang dapat memproses 232 data dalam satu waktu. Sedangkan komputer 64 bit adalah komputer yang dapat memproses 264 data dalam satu waktu. jadi bisa dikatakan komputer 64 bit memiliki kemampuan memproses yang lebih hebat daripada komputer 32 bit. 
Perkembangan bit pada komputer personal mulai dari 4 bit, 8 bit, dan kemudian 32 bit. Semenjak akhir tahun 2008, pangsa pasar komputer personal yang bertipe 64 bit mulai semakin meningkat.
untuk isntilah 32 bit biasa ditulis dengan x86 sedangkan 64 bit biasa ditulis x64

lalu apa perbedaan 32-bit dan 64-bit?


Untuk perbedaannya sendiri terletak pada cara kerja CPU menangani informasi, untuk Versi 64-bit dalam pengunaan Random Access Memory (RAM) lebih besar daripada versi 32-bit. jadi jika anda menggunakan sistem 64 bit akan lebih cepat memproses data saat multitasking atau menjalankan banyak aplikasi dalam satu waktu.

cara mengetahui komputer versi 32-bit atau 64-bit


untuk pengguna Windows XP/7/8
cara yang paling mudah dalam mengetahui versi windows yang digunakan adalah dengan klik kanan pada "my computer" lalu pilih "properties".


\

anda dapat melihatnya di bagian "System Type"




untuk pengguna linux

sedangkan untuk pengguna linux cukup ketikkan saja perintah berikut ini di terminal:

                $ uname -a
apabila hasilnya seperti ini:
Linux ora100 2.6.5-7.252-smp #1 SMP Tue Feb 14 11:11:04 UTC 2006 x86_64 x86_64 x86_64 GNU/Linux

Maka Linux yang anda gunakan adalah versi 64 bit. lalu jika hasilna seperti ini:
Linux crunchbang 3.2.0-4-486 #1 Debian 3.2.51-1 i686 GNU/Linux

maka anda menggunakan sistem versi 32-bit. Intinya jika hasil yang keluar ada tulisan  i386/i486/i586/i686 itu pasti menggunakan OS versi 32bit.

Lalu versi mana yang cocok dengan komputer anda?


Jika RAM Anda hanya 1gb sampai 2gb disarankan menggunakan Windows versi 32-bit, namun jika RAM Anda 4gb sampai 8gb tidak ada salahnya menggunakan Windows versi 64-bit. Karena sistem operasi 64-bit lebih besar dalam penggunaan RAMnya dan versi 64-bit lebih responsif ketika menjalankan beberapa aplikasi sekaligus (multi tasking).

sekian artikel tentang Perbedaan Sistem Operasi 32-bit dan 64-bit. semoga dapat membantu anda dalam memahami versi os 32 dan 64 bit.

Comments

  1. Yossh laptop saya memang cocoknya yg 64 bit :D

    ReplyDelete
  2. OS versi 64bit yang cocok buat kompi saya

    ReplyDelete
  3. Cara ngebedainnya ternyata mudah sekali ya,,, Makasih infonya sob :)

    ReplyDelete
  4. pencerahan yang mendalam bagi saya yang gapteksoal berbedaan sistem 32 dengan 64 bit ajah juga taunya dari sini.
    keren kang artikelnya.

    ReplyDelete
  5. Ini nih yang saya cari-cari dari dulu...
    masih bingung saya kmrin mah tentang perbedaan antara Sitem 32bit sama yang 64bit..
    tapi sekarang alhamdulillah udah ngerti, thank's ya gan

    ReplyDelete

Post a Comment

Silahkan Komentar jika ada pertanyaan atau ingin menambahkan artikel kami, komentar yang anda submit tidak akan langsung muncul karena akan kami moderasi dulu.
silahkan tunggu komentar anda muncul dan balasan dari kami

Popular Posts